Manfaat daun sirih Hijau

Diposting pada

- Tempat iklan 1 336 x 280 -

Kegunaansehat.blogspot.co.id – Apakah manfaat daun sirih hijau bagi orang yang mengkonsumsinya? Daun sirih hijau mempunyai berbagai macam kandungan yang terbukti baik untuk kecantikan wajah dan untuk kesehatan juga. Kandungan dari daun sirih hijau di antaranya adalah kavicol, estragol, kavibetol, fenil propane, minyak atsiri, caryophyllene, allylpyrokatekol, cadinene, cineole, pati, diastase, seskuiterpena, gula, dan terpennene. Karena kandungan tersebut, maka daun sirih hijau memiliki banyak manfaat untuk kecantikan juga kesehatan seseorang. Mungkin juga Anda pergi ke luar negeri, daun sirih termasuk sesuatu yang asing, namun hal tersebut tak berlaku di negara Indonesia. Di negara Indonesia, daun sirih hijau sudah menjadi sesuatu yang tidak asing. Biasanya orang desa menggunakan daun sirih hijau sebagai bahan utama untuk nyirih, bahkan sejak jaman dulu, jika Anda ke pedesaan Anda akan sering melihatnya, khususnya wanita yang sudah berumur. Mari baca seterusnya.


Gusi dan gigi sehat

Dari kebiasaan nyirih tersebut, Anda sudah bisa menyimpulkan salah satu manfaat dari daun sirih hijau, yaitu untuk menciptakan gusi dan gigi yang sehat dan kuat. Orang desa dengan kebiasaan nyirih terbukti memiliki gusi dan gigi sehat, walaupun umur mereka sudah cukup tua. Ini sangat berbeda dengan di perkotaan, di mana dokter gigi sangat ramai. Di pedesaan, mungkin saja orang akan kesulitan untuk membayar dokter gigi, dan lebih memilih merawat gigi serta gusi dengan cara yang alami ini, menggunakan daun sirih hijau. Bahkan itu sudah menjadi salah satu kebiasaan orang desa juga. Alasan mengapa daun sirih hijau dapat memenuhi fungsi tersebut yakni karena daun ini memiliki zat antiseptik, atau anti kuman. Dan Anda tahu sendiri yang menyebabkan gigi menjadi bolong adalah kuman atau bakteri yang berasal dari sisa makanan di gigi. Jika orang gemar nyirih, maka bakteri yang menjadi penyebab rusaknya gigi pun akan sirna, karena itu gigi pun menjadi lebih sehat. Lebih dari itu, ternyata daun sirih juga dimanfaatkan untuk mengatasi masalah keputihan pada seorang wanita.

Mengatasi keputihan

Sudah sejak lama para wanita memanfaatkan daun sirih hijau untuk mengatasi masalah keputihan, juga untuk menghilangkan batu yang tak sedap pada organ kewanitaan, serta menjadikan organ intim lebih kencang secara alami. Kesemua itu memang tak jauh dari sifat antiseptik daun sirih hijau, anti mikroba. Sifat antiseptik dari daun sirih hijau juga membawa manfaat lainnya, yaitu membantu mengatasi bau badan, mengatasi gatal, mimisan, sebagai afrodisiak, dan menyembuhkan korengan.

Daun sirih merah

Selain daun sirih hijau, yang juga sering dimanfaatkan oleh masyarakat adalah jenis daun sirih merah. Daun sirih merah juga memiliki khasiatnya sendiri, yang berbeda dibandingkan dengan daun sirih hijau.

Manfaat daun sirih hijau secara keseluruhan

Berikut di bawah ini manfaat daun sirih hijau yang lainnya, yang dapat Anda praktekkan.

Antioksidan – Daun sirih hijau memiliki zat antioksidan, berguna dalam membantu menghilangkan efek negatif radikal bebas yang berbahaya dari dalam tubuh seseorang.

Mimisan – Jika mengalami mimisan, daun sirih hijau yang digulung kemudian disumbatkan ke hidung bisa membantu menghentikan pendarahan yang disebabkan oleh mimisan tersebut.

Gangguan sembelit – Daun sirih hijau juga mempunyai sifat diuretic, jadi gangguan sembelit pun hanya cerita lalu saja. Anda tak perlu membeli obat sembelit di apotik jika memiliki daun sirih hijau, dengan cara yang alami.

- Tempat iklan 2 300 x 600 -
Manfaat daun sirih Hijau | Unknown | 5

0 comments:

Post a Comment